Cara Bayar Gaji Karyawan dengan KlikBCA Bisnis- Di zaman maju seperti ini, teknologi terus berkembang pesat. Dunia digital sudah semakin merajai segala macam aktifitas. Tak mau ketinggalan, Bank-bank besar juga melakukan berbagai perubahan.

Perubahan banyak yang terjadi adalah pada sektor transaksi online. Bank BCA yang menjadi salah satu Bank besar di Indonesia mengeluarkan fasilitas anyar nya yakni KlikBCA Bisnis.

Fasilitas KlikBCA Bisnis ini di khususkan bagi para nasabah Bank BCA yang memiliki suatu bisnis, baik itu bisnis baru ataupun sudah lama. KlikBCA Bisnis memiliki segudang fitur yang bisa memudahkan para pebisnis dalam melakukan banyak transaksi disetiap harinya.

Bahkan KlikBCA Bisnis tidak memiliki limit transaksi disetiap harinya alias unlimited. Untuk itu KlikBCA Bisnis pasti sangat disukai oleh para pengguna.

Fitur Payroll KlikBCA Bisnis

Fitur Payroll KlikBCA Bisnis

Desain website dan cara penggunaanya pun cukup mudah untuk dipelajari. Namun sebelum kita bisa menggunakan fitur pada KlikBCA Bisnis kita wajib melakukan login terlebih dahulu.

Login KlikBCA Bisnis menggunakan VPN KliKBCA (VPN Tarumanegara). VPN ini memang digunakan oleh Bank BCA untuk mengamankan segala aktifitas yang terjadi pada aplikasi.

Salah satu fitur terbaik yang ada pada KlikBCA Bisnis adalah Payroll atau bayar gaji karyawan secara masal. Tentunya dalam menjalankan bisnis, kita memiliki beberapa karyawan yang wajib dibayar pada setiap bulannya.

Dengan adanya klikBCA Bisnis hal ini bisa kita lakukan dimana saja dan kapan saja. Berikut cara bayar gaji karyawan dengan KlikBCA bisnis :

  • Pertama Lakukan Setting pada KlikBCA Bisnis
  • Pilih Menu Setup Awal — Setup Perusahaan—KlikBCA Bisnis
  • Isi Kode Perusahaan, Kode Cabang Bank, Nama Perusahaan dan Nomor Rekening
  • Lanjut Lakukan Setup Bank
  • Input Nama Bank dan Kode Bank
  • Lalu Input Data Payroll di Menu Penghasilan Bulanan
  • Lanjut Setting Informasi Rekening Bank Setiap Karyawan di Menu Penghasilan Bulanan
  • Buat Format Transfer Bank di Menu Setup Awal–Setup Format Laporan
  • Lanjut Klik Create transfer Bank, Pilih KlikBCA Bisnis
  • Isi setiap kolom dengan benar seperti Tahun, Bulan, Tanggal transfer, nama Bank dan Nama Format
  • Klik Tombol Done
  • Selesai

Itu tadi cara mudah transfer gaji karyawan yang bisa dilakukan dengan menggunakan KlikBCA Bisnis. Semoga informasi ini dapat bermanfaat dan bisa ditiru.